Latar Belakang Munculnya Revolusi Industri Inggris

Faktor Pendorong Munculnya Revolusi Industri di Abad ke-18

Revolusi industri menjadi momentum besar yang seolah mengubah arah perkembangan sejarah dunia. Momentum inilah yang menandai abad baru dari kemunculan negara - negara industri modern di abad ke-18.

Meski diawali di negara Inggris, revolusi industri ini, tak bisa dipungkiri, juga memberikan dampak yang besar bagi perkembangan modernitas di seluruh dunia. Revolusi industri yang pertama kali terjadi di Inggris pada abad ke -18 ini ternyata berhasil menyebar ke sejumlah negara di Eropa dan Amerika Utara pada awal abad ke-19.

Sejak memontem itulah, industrialisasi besar- besaran semakin meluas. Lantas, tahukah kamu apa yang menjadi latar belakang munculnya revolusi industri Inggris pada abad ke – 18 tersebut? Berikut adalah latar belakang atau faktor pendorong munculnya revolusi industri Inggris di awal abad ke-18.

Latar Belakang Munculnya Revolusi Industri Inggris

1. Kekayaan Sumber Daya Alam Inggris yang Melimpah

Melimpahnya sumber daya alam di Inggris memang jadi faktor pendorong besar bagi munculnya revolusi industri ini. Inggris memiliki tanah yang kaya akan sumber daya alam, terutama batu bara dan bijih besi yang berkualitas tinggi.

Kekayaan alam ini kemudian dieksplorasi oleh masyarakat Inggris secara maksimal sesuai dengan tradisi di Inggris. Tradisi Inggris masa itu menyebut bahwa eksplorasi kekayaan alam mampu memberi perubahan positif dalam peningkatan taraf hidup mereka.

Apalagi, aktivitas eksplorasi di Inggris pada masa itu didukung juga mendapat dukungan dari lembaga ilmiah bernama The Royal Sociaty for Improving Natural Knowledge. Lembaga yang telah berdiri sejak 1662 ini lah yang juga berperan sebagai sponsor kegiatan eksplorasi di Inggris.

Karena sumber daya alamnya yang kaya akan batu bara dan bijih besi, maka kedua bahan utama inilah kemudian menjadi modal utama dalam pertumbuhan kegiatan industri. Batu bara menjadi sumber daya utama untuk bahan bakar mesin, sedangkan bijih besi menjadi bahan mentah utama dalam mendorong bertumbuhnya industri berat.

2. Luasnya Jumlah Koloni Inggris

Kerajaan Inggris menjadi salah satu negara yang begitu kuat dengan jumlah koloni luas. Sejak pertengahan abad ke-18, Inggris mampu mengontrol wilayah jajahan yang begitu luas, yang kemudian digunakannya untuk mendukung perkebangan industri di Inggris.

Wilayah jajahan Inggris ini berperan penting sebagai penyedia bahan mentah industri, terutama aneka bahan mentah yang tidak dapat ditemukan di Inggris. Selain itu, wilayah jajahan juga berperan sebagai tempat pemasaran hasil industri yang diproduksi di Inggris.

3. Sistem Ekonomi Liberal yang Semakin Berkembang

Sistem ekonomi liberal di Inggris menjadi pendorong besar bagi adanya kebebasan berekonomi. Sistem yang muncul sebagai reaksi terhadap sistem ekonomi merkantilisme yang berlaku di Inggris sejak abad ke-16 ini dipelopori oleh ide liberal Adam Smith, pada awal abad ke-18.

Jika di dalam sistem merkantilisme pemerintah Inggris mengatur dan mengendalikan perekonomian kerajaan secara ketat, maka sistem liberal menginginkan agar pemerintahan melepaskan campur tangannya dalam perekonomian kerajaan dan menyerahkannya pada individu.

Kebebasan dalam kegiatan ekonomi ini lantas menjadi corak kehidupan industri yang tepat bagi iklim industri agar mampu tumbuh secara dinamis dan cepat. Semangat untuk mengembangkan usaha dan membuka aneka usaha baru turur mendorong laju pertumbuhan industri menjadi semakin cepat saja.

4. Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yang Bertumbuh dengan Cepat

Salah satu faktor pendorong munculnya revolusi industri di Inggris abad ke -18 adalah perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang juga pesat. Bermula pada abad ke -16, Inggris mengalami sebuah abad baru yang disebut sebagai abad pemikiran atau age of reason.

Pada abad inilah muncul para ilmuwan terkemuka dengan berbagai temuan dan gagasan baru yang cemerlang. Para ilmuwan ini menemukan aneka pengetahuan baru yang turur memicu perkembangan aneka teknologi baru.

Pada saat inilah, aneka alat - alat atau mesin yang dapat meringankan pekerjaan manusia mulai diciptakan satu demi satu. Hingga selanjutnya, aneka mesin – mesin baru berkembang dan menjadi pendorong munculnya revolusi industri di Inggris sekaligus membuat revolusi ini semakin pesat.